Genshin Impact mempunyai dukungan 13 bahasa game dan 4 bahasa pengisi suara. Genshin Impact juga menghadirkan bahasa Indonesia sebagai salah satu opsi bahasa dalam gamenya. Mungkin masih belum ada yang mengetahui dan cara mengganti bahasa Indonesia di Genshin Impact.
Hal ini menjadi wajar karena selama ini game-game yang dirilis secara global sangat jarang yang menyediakan bahasa Indonesia di gamenya. Para pengembang (developer) game biasanya hanya menyediakan bahasa lokal dari pengembang dan bahasa Inggris sebagai bahasa default dari gamenya.
Bahasa Game yang didukung dalam Genshin Impact
Terdapat 13 bahasa yang didukung dalam game Genshin Impact, yaitu: Bahasa Indonesia, Inggris, Mandarin Disederhanakan, Mandarin Tradisional, Jepang, Korea, Jerman, Prancis, Portugis, Spanyol, Rusia, Thailand, Vietnam.
Bahasa Pengisi Suara yang didukung dalam Genshin Impact
Untuk bahasa pengisi suara yang didukung dalam game Genshin Impact hanya tersedia 4 bahasa saja, yaitu: Inggris, Jepang, Korea, Mandarin.
Nah, bagi kamu yang ingin tahu bagaimana cara menggunakan bahasa Indonesia dalam game Genshin Impact, simak yuk caranya dibawah ini.
Cara Mengganti Bahasa Indonesia di Game Genshin Impact
Berikut langkah-langkah cara mengganti bahasa Indonesia di game Genshin Impact.
1. Tekan menu Paimon yang terdapat di pojok kiri atas (tekan tombol ESC untuk di PC atau tekan tombol Options di kontroler untuk di PS4)
*Note: Traveler yang bermain di ponsel harus mencapai Patung The Seven pertama sebelum dapat membuka Menu Paimon.
Menu Paimon |
2. Lalu tekan Pengaturan (Setting).
Menu Setting |
3. Selanjutnya tekan Bahasa (Language).
Menu Language |
4. Pada menu Bahasa (Language), terdapat 2 pilihan bahasa yang bisa diganti yaitu Game Language (Teks) dan Voice-over Language (Suara). Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahasa Indonesia hanya tersedia untuk teks saja (Game Language). Pilih bahasa game (Game Language) dan bahasa pengisi suara (Voice-over Language) sesuai yang diinginkan.
5. Secara otomatis, seluruh teks dalam game akan berubah menjadi bahasa Indonesia atau sesuai bahasa yang kalian pilih.
Nah, seperti itulah cara mengganti bahasa game Genshin Impact. Cara diatas berlaku secara universal, kamu dapat menerapkannya pada berbagai platform yang kamu gunakan (PC, PS4, Smartphone atau Ponsel).
Apabila kamu menemukan masalah atau kendala dan memiliki pertanyaan seputar game Genshin Impact, silahkan jangan sungkan untuk menuliskannya di kolom komentar ya.
Bila artikel ini bermanfaat, bantu Slamjay93 untuk menyebarkan manfaatnya dengan membagikan artikel ini ke sosial media kamu melalui tombol share dibawah ini. Terimakasih untuk kamu yang baik 😊